Akreditasi Baik
NO SK. 7571/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/X/2022
Profil Kami.
Program Studi Teknik Pertanian didirikan untuk mendukung pemerintah kabupaten Kutai timur bidang Pertanian dalam penggunaan teknologi dan manajemen dalam proses produksi, penanganan, dan pengolahan massa hayati. Dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia dengan memperhatikan kelestarian lingkungan dan keberlanjutan sumber daya.
Visi Kami.
Menjadi Program Studi Yang Unggul dan Kompetitif Dalam Pengembangan Ilmu Teknik Pertanian Yang Berwawasan Lingkungan dan Berkelanjutan Tahun 2040 Melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi
Misi Kami.
- Menciptakan lingkungan akademik yang kreatif, inovatif, dan kondusif untuk mendukung budaya PINTAR (Profesional, Integritas dan Inovatif, Nyata Berkarya, Teladan, Amanah, dan Rasional) sebagai karakter mahasiswa Teknik Pertanian.
- Melaksanakan pembelajaran dan pendidikan yang efektif dan efisien dalam bidang Teknik Pertanian yang berdaya saing global melalui penyajian kurikulum berbasis Kompetensi yang mengacu pada Kerangka Kurikulum Nasional Indonesia (KKNI).
- Melaksanakan penelitian dalam bidang Teknik Pertanian berwawasaan lingkungan dan kearifan lokal yang mampu berkonstribusi bagi pemecahan masalah dalam kehidupan bermasyarakat, dan bagi pembangunan pertanian Nasional.
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat untuk menopang pembelajaran dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi komunitas akademik, pemerintah, industri dan masyarakat.
- Melaksanakan pengelolaan program studi yang menjalankan tridharma perguruan tinggi secara professional, amanah dan akuntabel dengan menerapkan prinsip penjaminan mutu (quality assurance).
- Membentuk sivitas akademika yang berintegritas, berkarakter, berdaya saing dan berwawasan global.
- Menjalin kerjasama dengan berbagai mitra strategis dalam dan luar negeri secara berkesinambungan